Saat mencuci tangan, tanpa sengaja kita sering lupa membersihkan bagian dalam kuku. Tahukah Anda, bagian dalam kuku justru menyimpan debu, bakteri, virus bahkan telur cacing? Pasalnya, bentuknya yang berupa celah, memungkinkan berbagai kotoran menyangkut di dalamnya. Karena itu, agar Anda tak pernah lupa...
Untuk selalu membersihkan bagian dalam kuku, kenali lima fakta tentang kuman yang tersembunyi di balik kuku.
1. Kuku Anda bisa menjadi tempat bersarangnya kuman yang dapat menimbulkan penyakit. Penelitian menunjukkan kuman penyebab diare sering ditemukan di balik kuku. Untuk itu, bersihkan dengan sabun tidak hanya permukaan tangan tetapi juga celah di balik kuku-kuku Anda.
2. Kuku artifisial meskipun terlihat bersih tetapi mengandung banyak kuman. Bahkan menurut para ahli, kuman yang ada di bawah kuku buatan lebih banyak dibandingkan kuku asli.
Usahakan untuk tidak terlalu sering menggunakan kuku palsu. Jika Anda menggunakannya, simpan selalu di tempat yang bersih dan terbebas dari debu. Lalu, setelah menggunakan kuku palsu bersihkan menggunakan sikat dan air hangat baru disimpan di tempat yang bersih.
3. Kuku yang harus sering dibersihkan adalah kuku para pekerja medis. Mereka berinteraksi dengan berbagi pasien yang memiliki beragam penyakit. Seringkali pekerja medis memeriksa pasien tidak menggunakan sarung tangan. Jika sedang memeriksakan diri ke klinik atau rumah sakit, pastikan Anda melihat pekerja medis mencuci tangan atau menggunakan sarung tangan.
4. Penelitian menemukan bahwa kuku pria lebih kotor dibandingkan kaum wanita. Untuk itu selalu tekankan pada pasangan Anda untuk membersihkan sela-sela kukunya.
5. Hati-hati dalam memotong kuku. Meskipun bisa membuat kuku menjadi rapi dan bersih, menurut penelitian bakteri dan kuman akan semakin banyak setelah kuku dipotong. Untuk itu, pastikan pemotong kuku Anda dalam keadaan bersih sebelum menggunakannya. Setelah menggunakannya bersihkan kembali dan simpan ditempat yang terbebas dari debu. Selain itu, selalu sikat kuku secara teratur untuk membersihkan kuman di sela-sela kuku.
Kamis, 13 Agustus 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar